A. Gerak dasar kepala
- Gedek adalah menggerakkan kepala ke kanan dan kekiri secara bergantian dan patah-patah.
- Ulo mangab adalah menggerakkan kepala bertumpu pada dagu kearah depan dan belakang secara bergantian.
- Pacak gulu menggerakkan kepala bertumpu pada dagu kearah pojok kanan, ketengah ke pojok kiri kembali ketengah
- Nyekiting adalah menggerakkan jari tangan, ibu jari bertemu dengan jari tengah membentuk lingkaran. ketiga jari yang lain ditekuk kedepan pergelangan tangan ditekuk keatas.
- Nyempurit ibu jari bertemu dengan jari telunjuk membentuk segitiga, ketiga jari yang lain berdiri tegak merapat, pergelangan tangan ditekuk ke atas.
- Ngerayung ibu jari menempel pada telapak tangan.
- Hoyog, kaki kanan menapak, kaki kiri jinjit disamping kekanan badan miring ke kanan 30° bergerak bergantian dengan kaki kiri
- Ogeg, kedua kaki membuka lutut ditekuk badan bertumpu pada pinggang kedua tangan dipinggang kemudian menggerakkan torsomko ke kanan dan ke kiri
- Egol, kaki merapat kedua lutut ditekuk, tangan di pinggang menggerakkan pinggul kekanan dan kekiri
- Mendhak, kaki merapat, kedua lutut ditekuk kedua tangan dipinggang
- Lembeyan, kaki kanan menapak kaki kiri jinjit ke belakang tumit kanan kedua tangan bergerak kekanan kekiri sambil melangkah ditempat.
- Srisig, kedua kaki merapat dan menjinjit, lutut ditekuk kemudian melangkah pelan-pelan berputar ke arah kanan.
- kengser, kedua kaki tegak lurus membentuk huruf V kemudian digeser kekanan atau ke kiri membentuk huruf V terbalik
- Gejug, kaki kanan menapak kaki kiri jinjit dibelakang kaki kanan kemudian kaki kiri melangkah kesamping kebalikan dari posisi kanan.
- Dobble step, kani kanan menapak kaki kiri jinjit dibelakang kaki kanan melangkah maju 2x bergantian kanan ke kiri
No comments:
Post a Comment